Rumah Belajar
Yayasan Kampung Ilmu Bojonegoro membuka fasilitas Rumah Belajar bagi anak-anak dan masyarakat di Gang Kampung Ilmu, Dusun Korgan, RT 01 RW 03, Desa/Kecamatan Purwosari, Kabupaten Bojonegoro. Rumah Belajar itu sebagai wahana untuk berbagi ilmu, belajar, pengembangan diri, dan aktivitas belajar.
Bimbingan Belajar
Yayasan Kampung Ilmu Bojonegoro membuka bimbingan belajar bagi anak-anak jenjang TK, PAUD, SD, SMP, hingga SMA/SMK. Proses belajar dilakukan dengan metode joyful learning dengan proses kegiatan belajar seperti senyaman di rumah. Bimbingan belajar diasuh oleh guru profesional dengan standar lulusan S1 dan S2.
Pengembangan Perpustakaan
Yayasan Kampung Ilmu Bojonegoro menyediakan perpustakaan gratis bagi anak-anak dan masyarakat sekitar. Yayasan Kampung Ilmu Bojonegoro memfasilitasi pengembangan minat baca dengan menyediakan buku-buku bacaan berkualitas yang bisa dibaca dan dipinjam setiap saat oleh peserta belajar maupun masyarakat sekitar. Setiap tahun Yayasan Kampung Ilmu Bojonegoro juga menggelar pekan buku tepat pada hari Buku Sedunia dengan mengadakan bedah buku, bazar buku, lomba menulis, dan lainnya yang melibatkan pelajar, guru, dan masyarakat.
Kajian Keilmuan
Yayasan Kampung Ilmu Bojonegoro secara reguler mengadakan kajian keilmuan bagi para guru, peserta belajar, dan masyarakat untuk peningkatan kapasitas intelektual, pengetahuan, dan keterampilan.
