Usaha

usaha rumahan

Oleh Dr Hj Sri Minarti, M.Pd.I

Usaha secara umum diartikan segala aktivitas yang dilakukan oleh manusia untuk mewujudkan keinginan, dan secara khusus diberi makna mengubah.

Usaha sebagai proses yang harus dijalani oleh setiap manusia, karenanya disebut sunnatullah.

Bila manusia ingin hidup bermanfaat pada banyak orang, maka harus berusaha menjadi manusia yang memiliki potensi dan keterampilan agar dapat memberi kemanfaatan.  

Bila manusia ingin menjadi ilmuan, maka harus berusaha menuntut  ilmu sebanyak banyaknya, agar memiliki wawasan dan pengetahuan yang luas.

Bila manusia ingin menjadi hartawan, maka harus berusaha memperolehnya dengan cara yang halal dan baik serta penuh kesungguhan.

Bila ingin menjadi pendidik yang profesional, maka harus berusaha memiliki ilmu pendidikan, memahami peserta didik dengan baik, penuh wibawa, dan dilakukan sepenuh jiwa.

Sesungguhnya dengan usaha akan mampu mengubah nasib seseorang, “Allah tidak akan mengubah nasib seseorang, apabila orang tersebut tidak mau mengubahnya sendiri”, dan doa adalah bagian dari usaha yang harus selalu menyertai kita.

Adanya hujan pasti diawali dengan mendung.  

Adanya kesuksesan pasti disertai dengan usaha,  kerja keras dan doa.

Ya Allah ampunilah kekhilafan kami, amiiin

Semoga bermanfaat

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *