Alhamdulillah segera launching buku berjudul “Jalan Hidup Kampung Ilmu” sebagai persembahan HUT Kampung Ilmu ke-6 tahun pada 20 November 2021. Buku ini mengisahkan perjalanan Kampung Ilmu sejak awal hingga kini, perjuangan para penggeraknya, pasang surut perjuangannya, dan ikhtiar tiada henti untuk terus mencerdaskan kehidupan bangsa, berbakti pada nusa dan bangsa. Semoga kehadiran buku ini bisa memperkaya khasanah gerakan pendidikan, gerakan sosial, dan menambah semangat para penggerak Kampung Ilmu.

