Susah Sinyal

Oleh Ananda Silviana Putri

Rahasia terbesar dalam semesta ini adalah  hidup itu sendiri. Kelahiran, kematian dan setiap detik  yang  ada di antaranya,  rahasia besar  Tuhan. Kita bisa berusaha, bisa berdoa, bisa memproyeksi secara scientific, bisa mencoba  berhitung, beberapa bahkan mengklaim bisa meramal, pada akhirnya  yang membuka rahasia itu sendiri waktu.

Jakarta bukan  jenis kota pertama yang membuatmu  jatuh cinta pada pandangan pertama. Semua orang  yang tiba di kota ini  berharap bahwa Jakarta  menjadi tempat mereka  sukses  padahal  pada realitanya ada beberapa  pencopet  yang  siap menyambut mereka, taksi  yang sengaja membawa mereka berputar berjam-jam tanpa tahu kapan sampai tujuan.  Tiga puluh  enam tahun   hidup di Jakarta  sudah cukup membuat Ellen paham bahwa kota ini tidak cocok  untuk mereka yang lemah dan gampang menyerah dan membuatnya sukses di usia muda.

Novel ini menceritakan  Ellen seorang single mom yang mempunyai seorang putri yang  bernama  Kiara. Mereka tinggal bersama Oma Agatha. Ellen  pengacara muda yang sukses dan berbakat. Karena kesibukannya, Ellen jarang meluangkan waktu bersama  Kiara. Hal itu  membuat Kiara merasa kurang kasih sayang. Oma Agatha yang merawat Kiara dari kecil dan Oma sangat sayang kepada Kiara.

Semua terjadi dengan tiba-tiba. Oma Agatha meninggal karena serangan jantung. Tangis Ellen pecah dan tungkainya tidak kuat menahan beban kenyataan.  Ibu bukan hanya yang melahirkan dan membesarkannya tetapi teman bicara dan  pilar kehidupanya. Begitu pun dengan Kiara  yang sangat merasa kehilangan. Dia selalu beranggapan bahwa Oma adalah satu-satunya orang yang peduli dan menyayangi dia lebih dari apapun. Betapa remuk hati orang yang sedari kecil merawatnya telah tiada . 

Ponsel  Ellen bergetar mendapat panggilan dari guru BP  karena Kiara bermain instagram saat jam pelajaran. Guru BP prihatin atas kondisi Kiara  dan  menyarankan untuk berlibur menghabiskan waktu berdua antara Kiara dan Elllen untuk mempererat hubungan keduanya  . Kiara butuh waktu  untuk memulihkan diri. Akhirnya mereka memutuskan untuk pergi ke Sumba.

Tiba di Sumba  tidak dapat mengakses  jaringan di sana susah sinyal. Mereka menginap di hotel Tante Maya dan  bahkan Kiara dekat dengan salah satu pegawai hotel. Perlahan Ellen dapat memahami perasaan Kiara mereka saling terbuka antara satu sama lain.

Mereka kembali ke Jakarta dengan perasaan senang  hubungan mereka pun  semakin dekat. Namun Ellen ada masalah  kantor   yakni kasus yang ditanganinya hampir hancur . Karena Ellen berjanji untuk menonton Kiara tampil di audisi ajang pencarian bakat yang sudah di impikan sejak lama. Kiara marah  langsung  pergi ke Sumba sendirian untuk menenangkan diri, Ellen pun menyusul Kiara  ke Sumba. Betapa marah  Kiara  karena mamanya tidak menepati janjinya selalu sibuk dengan pekerjaannya. Bahkan menjaga jarak pada Kiara apa karena papa tanya Kiara.  Ellen mengakui memang salahnya menikah terlalu muda  untuk membahagiakan ayahnya yang sudah tua dan sakit-sakitan karena ayahnya ingin memiliki cucu. Tapi  suami Ellen selingkuh dan tidak cukup dengan satu wanita. Kemudian mereka  berpisah. Tapi sungguh Ellen  sangat menyayangi Kiara lebih dari apapun. Pelan-pelan Kiara memahaminya. Akhirnya hubungan mereka pun sangat baik dan tidak ada jarak di antara mereka bahkan Kiara berduet menyanyi  bersama mamanya.

Pesan yang dapat dipetik dari novel  ini adalah  hargai waktu karena waktu tidak bisa diulang dan terus berjalan. (*/ykib).

Identitas buku

Judul buku      :  Susah Sinyal

Penulis             :   Ika Natassa dan Ernest Prakasa

Penerbit           :   PT Gramedia Pustaka Utama

Tahun terbit     :  2018

Tebal halaman :  272  halaman

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *